Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menghubungkan WEB Server dan Database Server Yang Terpisah | Ubuntu Server 20.04

Haloo pada artikel ini NokenLab akan sharing bagaimana cara menghubungkan WEB Server Apache dan DBServer Mysql, yang biasanya kita menempatkan pada satu device yang sama antara WEB dan Database maka disini kita akan membuatnya secara device yang terpisah.

Memisahkan WEB Server dan Database Server Mysql/MariaDB pada mesin server yang berbeda tentunya untuk meningkatkan sisi keamanan data kita yang tersimpan di server database serta bertujuan agar pemakaian sumber daya (RAM, CPU, I/O) terpisah, tidak saling membebani. Pemisahan server ini dapat dilakukan dengan mengkonfigurasi MySQL agar dapat diakses secara remote.

Berikut adalah topologi untuk kasus topik

Tutorial ini menggunakan Ubuntu Server 20.04
WEB Server = 192.168.111.2
Database Server = 192.168.222.2
Admin(Remote Server) = 192.168.50.253

Konfigurasi Database Server
Pastikas MySQL sudah terinstall dengan benar di DBServer
Selanjutnya edit pada konfigurasi mysql
MySQL
$ sudo nano /etc/mysql/mysql.conf.d/mysqld.cnf
MariaDB
$ sudo nano /etc/mysql/mariadb.conf.d/50-server.cnf

Ganti bind-address dari 127.0.0.1 menjadi IP Server Database
bind-address = 192.168.222.2

Restart Mysql
$ sudo systemctl restart mysql

Membuat user agar Database MySQL dapat diakses melalui WEB Server
Buka mysql
$ sudo mysql

Membuat user
CREATE USER '{username}'@'{ip web server}' IDENTIFIED BY '{password}';
GRANT ALL PRIVILEGES ON *.* TO '{username}'@'{ip web server}';
FLUSH PRIVILEGES;

Konfigurasi WEB Server
Periksa mysql-client apakah sudah terinstall atau belum, jika belum lakukan penginstalan mysql-client
MySQL
$ sudo apt install mysql-client
MariaDB
$ sudo apt install mariadb-client 

Login ke mysql DBServer(192.168.222.2) melalui WebServer(192.168.111.2)
$ mysql -u userweb -h 192.168.222.2 -p

cek informasi database
mysql> \s

Pengujian Apache WEB
Periksa apacahe dan php apakah sudah terinstall atau belum, jika belum lakukan penginstalan terlebih dahulu
untuk mengecek ketik perintah
$ php --version

membuat file koneksi pada webserver
$ sudo nano /var/www/html/koneksidb.php
source code:
<?php

// Konfigurasi Database
$host       = '192.168.222.2'; // host
$username   = 'userweb'; // username database
$password   = 'userweb'; // password database
$dbname     = 'db_testing'; // nama database

$db = mysqli_connect($host, $username, $password, $dbname);

if ($db) {
    echo "Database Terhubung";
} else {
    echo "Database Error";
}


Pengujian di browser
{ip web server}/koneksidb.php

SELESAI  dan Selamat Mencoba 😀

1 comment for "Menghubungkan WEB Server dan Database Server Yang Terpisah | Ubuntu Server 20.04"

  1. Mantepp kali kak tutornya, sangat membantu sekali ilmunya, dan saya ingin bertanya dong kak, dari penjelasan diatas apakah ada kekurangan akibat web server dengan databasenya di pisah ?,dan dari segi keamanan jika web server bisa di retas dan memiliki akses penuh ke web apakah bisa diakses databasenya?

    ReplyDelete